Pemberdayaan Remaja Putri dengan Menerapkan Personal Hygiene pada saat Menstruasi di SMP Muhammadiyah 1 Wates

Penulis

  • Sri Nurhayati Amin Program Studi Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Jasmin Linadi Yulia Putri Program Studi Kebidanan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Miftakhul Aulia Andriyani Program Studi Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Diah Nur Rachmayeni Program Studi Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Fariska Oktaviana Program Studi Fisioterapi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Muhammad Sayid Fadhil Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi,Ilmu Sosial, dan Humaniora, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Muhammad Reza Kaosar Program Studi Psikologi, Fakultas Ekonomi,Ilmu Sosial, dan Humaniora, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Theresia Wilmince Nahak Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ekonomi,Ilmu Sosial, dan Humaniora, Universitas Aisiyah Yogyakarta
  • Meuthia Riyanda Adriena Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Gerry Katon Mahendra Program Studi Administrasi Publik, Fakultas Ekonomi,Ilmu Sosial, dan Humaniora, Universitas Aisiyah Yogyakarta

Kata Kunci:

remaja putri, menstruasi, personal hygiene, pendidikan kesehatan, kesehatan reproduksi

Abstrak

Masa remaja merupakan periode transisi penting yang ditandai dengan perubahan biologis, psikologis, dan sosial, termasuk awal menstruasi pada remaja putri. Personal hygiene saat menstruasi menjadi aspek penting yang perlu diperhatikan untuk menjaga kesehatan reproduksi. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran remaja putri di SMP Muhammadiyah 1 Wates tentang personal hygiene selama menstruasi. Kegiatan ini dilaksanakan pada 23 Agustus 2024 oleh mahasiswa KKN Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dengan peserta sebanyak 68 remaja putri. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dengan presentasi, diskusi, dan tanya jawab mengenai pentingnya menjaga kebersihan diri, bahaya dari kebersihan yang kurang terjaga, serta tata cara membuang pembalut yang benar. Hasil kegiatan menunjukkan antusiasme peserta yang tinggi dan peningkatan pemahaman tentang cara menjaga kebersihan selama menstruasi. Namun, terdapat kendala dalam pelaksanaan, seperti keterbatasan jumlah fasilitator dan waktu yang singkat, sehingga beberapa peserta terlewatkan dalam sesi diskusi. Kesimpulannya, program ini berhasil meningkatkan pengetahuan remaja putri tentang personal hygiene selama menstruasi, meskipun diperlukan pemantauan lebih lanjut dan perbaikan pada pelaksanaan kegiatan berikutnya.

Unduhan

Diterbitkan

07-10-2024

Cara Mengutip

Amin, S. N., Putri, J. L. Y., Andriyani, M. A., Rachmayeni, D. N., Oktaviana, F., Fadhil, M. S., Kaosar, M. R., Nahak, T. W., Adriena, M. R., & Mahendra, G. K. (2024). Pemberdayaan Remaja Putri dengan Menerapkan Personal Hygiene pada saat Menstruasi di SMP Muhammadiyah 1 Wates. Prosiding Seminar Nasional Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat LPPM Universitas ’Aisyiyah Yogyakarta, 2, 1707–1711. Diambil dari https://proceeding.unisayogya.ac.id/index.php/prosemnaslppm/article/view/854

Terbitan

Bagian

Penelitian