Perbedaan pengaruh birth ball exsercise dan muscular streching terhadap penurunan nyeri punggung bawah pada Ibu hamil trimester III
Kata Kunci:
Birth Ball Exsercise, Muscular StrechingAbstrak
Pada saat masa kehamilan ibu hamil mengalami banyak perubahan baik dalam perubahan fisik maupun perubahan psikologis. Perubahan fisik pada ibu hamil antara lain terdapat perubahan uterus dan perut membesar, perubahan berat badan, dan hiperpigmentasi. Salah satu perubuhan fisik pada ibu hamil akan mengakibatkan masalah lain yaitu nyeri pada punggung bawah sehingga membuat terganggunya aktivitas sehari-harinya. Tujuan : Mengetahui Perbedaan Pengaruh Birth ball Exsercise dan Muscular Streching Terhadap Penurunan Nyeri Punggung Bawah pada Ibu Hamil Trimester III. Metode : Eksperimental dengan pendekatan quasi experiment melakukan perlakuan pre dan post test two grup design. Subjek penelitian ini adalah Ibu Hamil Praktik Mandiri Bidan Anisa Yogyakarta yang berusia 25-35 tahun dengan jumlah poluasi 50 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sample berjumlah 30 orang dengan program latihan 2x seminggu selama 6 minggu. Instrument penelitian menggunakan Numeric Rating Scale, serta analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis Hasil : Hasil uji hipotesis I diperoleh nilai p = 0,000 (P < 0,05) dan hasil uji hipotesis II diperoleh nilai p = 0,006 (P < 0,05) dengan menggunakan uji Paired Sample T-Test. Sedangkan hasil uji hipotesis III menggunakan Independent Sample T-Test diperoleh nilai p = 0,001 (P > 0,05) Kesimpulan : Terdapat perbedaan pengaruh latihan Birth Ball exsercise dan Muscular Streching terhadap penurunan nyeri punggung bawah pada ibu hamil trimester III Saran : Penelitian selanjutnya diharapkan dapat melakukan analisis lebih lanjut mengenai intervensi-intervensi lain yang lebih bervariasi untuk menurunkan nyeri punggung bawah bagi ibu hamil.
Referensi
Amin, D. R. (2023). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil Di Desa Karang Raharja. https://stikes-nhm.e-journal.id/OBJ/index
Chandrasekharan, B., Cyril Vincent, S., & Arulappan, J. (2020). Effectiveness of back-stretch exercise on back pain among pregnant women. International Egyptian Journal of Nursing Sciences and Research, 0(0), 1–5. https://doi.org/10.21608/ejnsr.2020.30590.1000
Chandrasekharan Bijithra, Vincent Cyril Sophia, & Arulappan Judie. (2020). Effectiveness of back-stretch exercise on back pain among pregnant women. International Egyptian Journal of Nursing Sciences and Research.
Devi M, Sulaiman, & Rosnani, J. (2014). Pengaruh Yoga Antenatal Terhadap Pengurangan Keluhan Ibu Hamil Trimester III. Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan, 1, 47–53.
Fontana Carvalho, Adriana P., Dufresne, S. S., Rogério De Oliveira, M., Couto Furlanetto, K., Dubois, M., Dallaire, M., Ngomo, S., & Da Silva, R. A. (2020). Effects of lumbar stabilization and muscular stretching on pain, disabilities, postural control and muscle activation in pregnant woman with low back pain. European Journal of Physical and Rehabilitation Medicine, 56(3), 297–306. https://doi.org/10.23736/S1973-9087.20.06086-4
Gozali, W., Astini, N. A. D., & Permadi, M. R. (2020). Intervensi Nyeri Punggung pada Ibu Hamil di Desa Pengelatan. International Journal of Natural Science and Engineering, 4(3), 134–139. https://doi.org/10.23887/ijnse.v4i3.29368
I Putu Satya Kreshnanda. (2016). Prevalensi Dan Gambaran Keluhan Low Back Pain (LBP) Pada Wanita Tukang.
Manyozo, S. D., Nesto, T., & Muula, A. S. (2019). Low back pain during pregnancy: Prevalence, risk factors and association with daily activities among pregnant women in urban Blantyre, Malawi.
Patrianingrum, M., Oktaliansah, E., & Surahman, E. (2015). Prevalensi dan Faktor Risiko Nyeri Punggung Bawah di Lingkungan Kerja Anestesiologi Rumah Sakit Dr. Hasan Sadikin Bandung.
Safitri, R. (2022). Pengaruh Penggunaan Birth Ball Terhadap Penurunan Nyeri Punggung Bawah Pada Ibu Hamil Trimester III. In Edu Masda Journal (Vol. 6, Issue 1). http://openjournal.masda.ac.id/index.php/edumasda
Shanti, E. F. A., & Utami, N. W. (2021). Efektivitas Prenata Yoga Dengan Teknik Birth Ball pada Ibu Hamil Terhadap Nyeri Punggung Elvika Fit Ari Shanti. In Nendhi Wahyunia Utami (Vol. 16). http://journal.stikeshangtuah-sby.ac.id/index.php/JIK
Wijayanti. (2020). Perbandingan Ibu Hamil Yang Melakukan Exercise Gym Ball Dan Ibu Hamil Yang Melakukan Senam Hamil Terhadap Penurunan Nyeri Punggung Bawah (Irfana Tri Wijayanti) 38 Comparison of pregnant mother which gymnastic ball and pregnant exercise Against decrease lawer back pain. In Jurnal Kebidanan Indonesia (Vol. 11).